Sanggar Kata | Dalam tradisi bangsa Indonesia dongeng sudah menjadi kebiasaan. Banyak orang tua yang mendongengkan kisah-kisah untuk anaknya menjelang tidur. bahkan ketika berkumpul bersama keluarga. Apalagi zaman dahulu sebelum adanya media elektronik seperti zaman sekarang ini, dongeng menjadi sesuatu hiburan yang ditunggu-tunggu.
Mungkin juga sobat sanggar kata merasakan waktu kecil dulu, bagaimana serunya dongeng-dongeng yang diceritakan oleh orang tua kita. Semuanya terdengar asik dan membawa imajinasi kita melayang-layang membayangkan yang diceritakan.
Dongeng juga banyak jenis dan ragamnya. Ada yang menceritakan kejadian nyata atau pun hanya fiktif belaka. Mulai dari kisah-kisah seram seperti kisah malin kundang, bayangin aja gimana ga serem coba. malem-malem bikin perahu sendirian, udah dibantuin makhluk halus tapi ga selesai-selesai. Tiba-tiba pagi malah dateng. saking keselnya tuh perahu ditendang sampe jadi gunung. Gilaa serem bangetkan?!
Sorry-sory kayanya ceritanya ketuker sama cerita sangkuriang.
Ada juga dongeng lucu seperti kisah si kancil dan buaya, si kabayan, bawang merah dan bawang putih, dan pokonya masih banyak lagi. Ada pula dongeng dari Negeri 1001 malam miliknya Abu Nawas. Namun semua itu cukup dijadikan sebagai hiburan dan mengambil pelajaran.
Sebelum dongeng itu sekarang dijadikan film, ditulis dalam bentuk Cerpen atau Cerbung, Dongeng juga dulu eksis di dunia siaran radio yang diceritakan bersambung setiap harinya. Dan salah satu penyiar yang suka Dongeng adalah Kang Ibing. Siapa yang gak tau kang ibing. Seorang tokoh di tanah pasundan pasti gak asing dengan namanya.
Kali ini Sanggar Kata coba berbagi buat sobat yang ingin dengerin dongengnya kang Ibing bisa sobat download versi .mp3 nya. Bisa didengerin sambil tiduran, sambil masak bahkan sambil berenang. Untuk download silahkan Klik Link di bawah ini.
Dongeng Kang Ibing
Terima Kasih, Semoga bermanfaat